PONTIANAK- Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia (DMI) Pusat, Jusuf Kalla (JK), tiba di Bandara Internasional Supadio, Kabupaten Kubu Raya, Kamis (15/1/2026), sekitar pukul 14.30 WIB, menggunakan pesawat pribadi.

Setibanya di Bumi Khatulistiwa, Jusuf Kalla bersama rombongan disambut langsung oleh Gubernur Kalimantan Barat, Drs. H. Ria Norsan, M.M., M.H. yang juga menjabat sebagai Ketua DMI Provinsi Kalimantan Barat periode 2025–2030 dan kembali terpilih secara aklamasi.

Kehadiran Ketua Umum DMI Pusat di Kalimantan Barat tersebut dalam rangka melantik Ketua dan seluruh jajaran Pengurus Dewan Masjid Indonesia Provinsi Kalimantan Barat.

Agenda pelantikan dijadwalkan berlangsung di Istana Rakyat (Pendopo Kalbar) pada hari yang sama.

Bagikan: