
MEMPAWAH — Suasana kebersamaan mewarnai pertemuan kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Mempawah yang digelar di WK Kampoeng, Jalan Raden Kusno, Mempawah, Sabtu (12/4) pagi.
Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi dan halal bihalal dalam nuansa Syawal, tetapi juga wadah diskusi dalam merumuskan langkah-langkah strategis untuk kemajuan partai.
Pertemuan ini menjadi momen berharga bagi para kader, terutama setelah berakhirnya proses Pemilihan Calon Legislatif Kabupaten Mempawah 2024 yang menyisakan kerinduan untuk kembali berkumpul dan berdiskusi.
“Silaturahmi dan diskusi seperti ini penting untuk menjaga kekompakan kader. Melalui pertemuan santai, kita bisa menghasilkan ide-ide segar yang berguna dalam pengembangan program partai,” ujar Susanto, Wakil Ketua Dewan Suro sekaligus Koordinator Lembaga Pemenangan Pemilu DPC PKB Kabupaten Mempawah.
Menurut Susanto, semangat kebersamaan dan diskusi kader tidak boleh berhenti pada pertemuan formal saja. Justru pertemuan yang sederhana dan penuh keakraban, menurutnya, bisa menghasilkan banyak gagasan penting yang mendukung kemajuan partai.
“Tidak harus menunggu forum resmi DPC, cukup ngumpul sambil ngobrol santai, tapi tetap membahas hal-hal serius tentang masa depan partai. Ini harus menjadi budaya di kalangan kader,” jelasnya.
Melalui inisiatif seperti ini, PKB Mempawah berkomitmen terus memperkuat barisan kader sekaligus membuka ruang pertukaran gagasan untuk mendorong pertumbuhan partai di masa mendatang.