
PONTIANAK – Serah terima jabatan (Sertijab) Bupati dan Wakil Bupati Kayong Utara terpilih, Romi Wijaya dan Amru Chanwari, resmi digelar di Balai Petitih, Kantor Gubernur Kalimantan Barat, Senin (3/3/2025).
Acara ini dihadiri langsung oleh Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan, Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Krisantus Kurniawan, Sekretaris Daerah Kalimantan Barat, Harisson, serta sejumlah jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kalbar.
Dalam sambutannya, Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan, memberikan beberapa arahan kepada Bupati dan Wakil Bupati Kayong Utara yang baru dilantik. Ia menekankan pentingnya konsolidasi internal di lingkungan pemerintahan agar roda pemerintahan berjalan lebih efektif.
“Ini penting agar Pemerintah Daerah Kabupaten Kayong Utara semakin baik ke depannya,” ujar Norsan.
Ia juga mengingatkan bahwa seorang kepala daerah harus bersikap bijak, profesional, serta mampu membuat keputusan terbaik demi kemajuan daerah.
Lebih lanjut, Norsan meminta agar Pemerintah Kayong Utara dapat merangkul semua elemen masyarakat, baik yang mendukung maupun yang tidak mendukung pada Pilkada sebelumnya, demi membangun daerah yang lebih maju.
“Pilkada telah usai. Kini saatnya kita bersatu kembali untuk membangun Kayong Utara yang kita cintai,” tegasnya.
Terkait pengelolaan keuangan daerah, Norsan mengingatkan bahwa penggunaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) harus sesuai dengan regulasi yang berlaku.
“Dalam pengelolaan APBD, ikuti aturan yang telah ditetapkan. Aturan ini menjadi kunci utama dalam menjalankan APBD agar tidak terjadi pelanggaran hukum,” jelasnya.
Setelah sambutan, acara dilanjutkan dengan serah terima jabatan dari Pj Bupati Kayong Utara, Alfian, kepada Bupati terpilih, Romi Wijaya.